Langsung ke konten utama

Beasiswa S-2 dan S-3 di Universitas Cambridge, Minat?


KOMPAS.com - Program Gates Cambridge Scholarship membuka peluang beasiswa untuk tahun 2013-2014, di University of Cambridge. Program beasiswa ini menyediakan 90 beasiswa penuh setiap tahunnya untuk studi S-2 dan S-3.
Gates Cambridge sendiri didanai Bill Gates, pemilik Microsoft. Beasiswa ini bertujuan membangun jaringan global para pemimpin masa depan yang berkomitmen untuk meningkatkan kehidupan orang lain.
Selain menanggung biaya pendidikan, penerima beasiswa juga mendapatkan tunjangan seperti single student yang menerima sekitar 13.000 poundsterling selama setahun dan tiket pesawat. Tidak hanya itu, Gates Cambridge juga mempertimbangkan aplikasi untuk beberapa jenis dana tambahan dasar, seperti  tunjangan keluarga (anak), menghadiri konferensi, dan kesehatan, dan lain-lain.
Bagi mereka yang tertarik, calon peserta harus mempunyai kemampuan intelektual yang brilian, potensi kepemimpina yang baik, dan berkomitmen meningkatkan kehidupan orang lain, serta cocok dengan kualifikasi program pascasarjana yang dipilih di Universitas Cambridge.
Syarat:
1. Warga negara selain Inggris
2. Mengajukan salah satu program perkuliahan full time, di antaranya gelar PhD (3 tiga tahun penelitian); MSc atau MLitt (dua tahun penelitian), atau program pasacasarjana satu tahun (misalnya MPhil, LLM, MBA, dan lain-lain).
3. Diterima sebagai mahasiswa di Universitas Cambridge untuk perkuliahan yang baru
4. Mengajukan permohonan sebelum batas waktu dan melalui proses peringkat dari masing-masing fakultas, shortlisting, dan wawancara.
Untuk pengajuan berkas dan kelengkapan berkas, serta panduan lebih lanjut silakan mengakses laman resminya http://www.gatescambridge.org. Pendaftaran paling lambat 4 Desember 2012.
Selamat mencoba!

Sumber: Kompas

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara mendaftar dan melihat database Guru Inpassing

Bapak/ibu yang baru proses dan yang sudah melakukan pendaftaran sebagai guru inpassing, adalah sebagai proses awal dapat mengunjungi dan melihat, website ini : http://inpassing.sertifikasiguru.org/ Selamat datang di situs pengisian data inpassing. Lengkapi dan periksa ulang kelengkapan informasi sebelum melakukan cetak dokumen. Jika dokumen sudah kami terima dan informasi yang ada di dokumen tidak sama dengan informasi dari database kami, maka informasi dari dokumen yang kami anggap benar. Dokumen yang dimaksud adalah print-out yang dihasilkan oleh situs ini. Database adalah informasi yang anda isikan pada form entri di situs ini. Bagi yang sudah atau yang belum lengkap berkasnya, kelengkapan berkas dapat dikirim kembali ke : Direktorat Profesi Pendidik Ditjen PMPTK UP. Subdit Dikdas dan LB Komplek Kemendiknas Gedung D lantai 14 Jl. Jendral Sudirman, pintu 1 Senayan – Jakarta

Batas Penetapan SK Inpassing 30 Desember 2011

Pemerintah dalam hal ini adalah Kemendiknas mengeluarkan kebijakan untuk guru bukan PNS untuk mendapatkan kesempatan mendapatkan insentif. Sesuai Permendiknas nomor 22/2010, batas akhir penetapan SK Inpassing adalah 30 Desember 2011. Oleh karena itu, bagi yang belum pernah mengusulkan agar segera mengusulkan dengan syarat dan prosedur seperti penjelasan dalam peraturan menteri pendidikan nasional (peraturan dapat didownload di sini) . Tunjangan Profesi bagi Guru Bukan PNS Rp1.500.000,00/Bulan Guru Bukan PNS (GBNS) yang telah lulus sertifikasi dan memiliki sertifikat pnedidik profesional berhak atas tunjangan profesi setiap bulan. Berdasarkan Permendiknas 72/2008 tentang Tunjangan Profesi GTT Bukan PNS, dalam pasal 2 disebutkan, besar tunjangan GTT yang belum memiliki jabatan fungsional guru adalh Rp1.500.000 setiap bulan sampai dengan guru yang bersangkutan memiliki jabatan fungsional guru. Adapun yang dimaksud “jabatan fungsional guru” adalah telah memiliki SK Inpassing. Bagi GTT...

Daftar PTN PTS di Langsa, Aceh

Jika mau yang lengkap dengan alamatnya Download Di daerah Langsa, Aceh terdapat total 5 PTN PTS yang 0 PTN dan 5 PTS diantaranya sebagai berikut: No. NPSN Nama 1 10107580 AKADEMI KEBIDANAN HARAPAN IBU 2 10107581 SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN LANGSA 3 10107582 SEKOLAH TINGGI ILMU MANAJEMEN PASE 4 10107583 STIKES CUT NYAK DHIEN LANGSA 5 10107584 UNIVERSITAS SAMUDRA LANGSA Sumber: http://dapodik.org